Thursday, October 18, 2012

Sempurna

Kejadian yang jarang sekali saya alami, Hari ini Kamis tanggal 12 Mei 2011 saya berhasil 'ngantor'. Kenapa saya sampai heboh seperti ini, ya, karena jarang sekali saya ngantor. Ngantor disini saya istilahkan sebagai arti bahwa saya seharian berada di kantor, tanpa ada di lapangan seperti hari - hari biasanya. Bisa dibilang ini kejadian yang belum tentu sebulan sekali.


Senang..?? Iya tentu tak ada kerja lapangan, tidak bertemu customer yang rewel, tidak terjebak macet dijalanan(Mengeluh lagi kau fahmi...STOP). Tapi ada yang kurang pas ketika saya berada di kantor. Saya tidak tahu apa yang harus saya lakukan..hahaha. Kerjaan uda selesai sebelum jam makan siang, dan setelah itu hanya diisi dengan bergaul di dunia maya. Setelah browsing kesana kemari, membaca berbagai macam blog untuk referensi penulisan dan info travelling lainya.
hmm untuk hobby saya yang satu ini kayaknya akan terlaksana dengan baik. Setidaknya ada teman baru yang siap untuk diajak ber-adventure ria dan teman SMA yang tinggal di Jakarta ternyata juga suka travelling siap untuk dijadikan teman seperjuangan..hehe
Dan yang lebih menarik lagi, kita sudah merencanakan akan melakukan petualangan, gak terlalu jauh emang, masih sekitar Jakarta, tapi saya sangat antusias sekali, tempat yang nantinya saya mau kunjungi merupakan yang pertama bagi saya, dan menurut saya tempat ini bagus. OK kita buktikan saja nanti, semoga rencana ini terlaksana dan Alloh meridhoi..

Akhirnya, karena waktu yang masih lama untuk menganggur sampai jam pulang nanti, diisilah kegiatan menulis blog, berbagi cerita. Dan kegundahan mulai menggelayuti (halah), mau nulis apa??

Setelah sekian lama, muncul ide untuk menulis sesuatu tentang PERFECT/ SEMPURNA. Ini muncul ketika ada teman kantor yang memutar lagu Perfect-nya Pink. Lagu yang sederhana menurut saya, tapi cukup mewakili apa yang terjadi di masyarakat.

Mencoba untuk mencari arti kata Sempurna dalam kamus bahasa indonesia. Utuh dan lengkap segalanya (tidak bercacat dan bercela), itulah definisi dari kata SEMPURNA. Sejenak tertegun pada definisi itu. Tidak bercacat dan bercela. Teringat pernah suatu ketika iseng menanyakan kepada teman, seperti apakah seorang Fahmi Alfian itu, beberapa menyatakan saya termasuk orang yang Perfeksionis. Mencoba mencari kembali apa definisi dari Perfeksionis itu, dan yang membuat saya lebih tertegun adalah orang yang memiliki pandangan Perfeksionisme. Sedangkan Perfeksionisme sendiri merupakan keyakinan bahwa seseorang harus menjadi Sempurna.

Sebegitu ingin sempurnakah diri saya, sampai beberapa teman menilai saya seperti itu. Siapakah saya yang begitu percaya diri ingin terlihat sempurna. Bukanlah sempurna hanya milikNya. Sempat berfikir juga siapa yang tidak mau terlihat sempurna. Sehingga saya beranggapan bahwa seperti apakah definisi sempurna menurut manusia.

Saya sendiri pun tidak tahu apa definisi sempurna menurut saya pribadi. Jika saya merundown kembali, saya memang suka dengan hasil yang sempurna, mungkin lebih pantas disebut baik. Dan saya akan lebih bersemangat jika apa yang dikerjakan itu terlihat baik, tapi jeleknya ketika suatu proses itu berjalan dan ditengah-tengah mulai ada yang tidak sesuai, semangat saya akan mulai mengendur. Memang tidak selamanya seperti itu, tapi setidaknya itu akan membuat proses yang sudah berjalan akan terhambat.

Karena alasan inilah mengapa setiap ada suatu tes kepribadian yang membutuhkan untuk menulis suatu weakness, saya menuliskannya cenderung perfeksionis. bukan sebuah kelebihan atau sesuatu yang patut dibanggakan..!!!

Nobody's perfect, mungkin kita semua tidak asing lagi dengan tagline ini. Ya, karena tidak ada manusia yang sempurna karena kesempurnaan hanya dimiliki oleh Alloh SWT. Setiap manusia pastilah memiliki kekurangan, tapi ia juga memiliki kelebihan. Dan saat ini tergantung bagaimana kita menyikapinya. Lebih banyak bersyukur akan lebih baik. Pernah mendengar juga Semakin sedikit keinginan manusia, semakin mudah dia untuk merasa bahagia. Bukan bermaksud untuk melarang keinginan, bahkan saya sendiri memiliki banyak sekali keinginan, mimpi, dan cita - cita. Saya hanya bisa menyerahkan semua mimpi, keinginan dan cita - cita saya itu pada Alloh semata. Karena hanya Alloh lah yang tidak pernah mengecewakan saya. Dan sangat yakin Dia telah merencanakan waktu dan cara terbaik buat saya..Dear Alloh..Love You Forever.. :)

Cukuplah untuk hari ini, dengan menulis ini saya merasa 'tertampar' kembali. :)

2 komentar:

Hidayat said...

kemana..?? kemana..??

asmanuha said...

lama ga update juga nih blog hahaha
#pemilik lagi sibuk keliling negeri

Post a Comment

 
;